Senin, 11 Maret 2013

Part 1

Engkaulah Cahaya langit dan bumi
Bagi Mu segala puji
Engkaulah pendiri langit dan bumi
Bagi mu segala puji
Engkaulah tuhan bagi semua langit dan bumi
Beserta segala yang ada didalamnya
Engkaulah yang Maha benar
Janji Mu benar
dan berjumpa dengan-Mu adalah suatu kebenaran
Surga-Mu adalah benar
Neraka-Mu adalah benar
dan Hari kiamat itu Benar

Ya Allah, kepada-Mu kami berserah diri
kepada-Mu kami beriman dan kepada-Mu kami bertawakkal
kepada-Mu kami kembali, bersama-Mu kami berhujjah
dan kepada-Mu kami menegakkan hukum
maka ampunilah kami dandosa-dosakami yang lalu dan yang akan datang
dosa yang dilakukan tersembunyi dan yang jelas
dan dosa-dosa yang Engkai lebih tau daripada kami
Engjaulah yang pertama dan yang terakhir
dan Engkau berkuasa atas segala sesuatu

Ya Allah, anugerahkanlah hidayah kepada kami seperti orang-orang yang Engkau anugrahkan hidayah

Ya Allah, anugerahkanlah kesehatan kepada kami seperti orang-orang yang Engkau anugrahkan kesehatan
Palingkanlah kami ( kepada ajara-Mu ) seperti orang-orang yang Engkau palingkan
berikanlah berkah terhadap apa-apa yang Engkau anugrahkan kepada kami

Lindungilah kami dari keburukan ketentua-Mu
sesungguhnya Engkau memberikan ketetapan dantidak ada manusia yang memberikanketetapan terhadap-Mu
sesungguhnya tidaklah hina orang yg menjadikan-musebagai pelindung
dan tidak akan memiliki Izzah ( kekuatan ) orang yang menentang-Mu
Engkaulah pemberi berkah Ya Tuhan kami
Engkaulah yang Maha Tinggi
Segala puji bagi Engkau atas segala ketentuan-Mu
Syukur bagi Engkau atas segala anugrah-Mu
Kami mohon ampun pada-Mu ya Allah atas segala dosa-dosa dankesalahan-kesalahan
dan kami bertaubat kepada Engkau

Ya Allah, anugrahkanlah kepada kami rasa takut kepada-Mu
sehingga dapatmenjadi penghalang yang membatasi kami dari perbuatan maksiat kepada-Mu
anugrahkanlah kami ketaatan kepada-Mu yang mengantar kami kedalam Syurga-Mu
dan anugrahkanlah keyakinan yang dapat menjadikan mudah segala musibah dunia yang mnimpa kami

Ya Allah, perkuatkanlah kami dengan pendengaran-pendengaran dan pandangan-pandangan
dan kekuatan kami selama Engkau memberi kehidupan kepada kami
jadikanlah semua itu warisan bagi kami
berikanlah balasan kepada orang-orang yang menzholimi kami
dan berikanlah pertolongan kepada kami dari orang-orang yang memusuhi kami
dan janganlah Engkau jadikan cobaan bagi kami pada agama kami
dan janganlah engkau jadikan dunia menjadi cita-cita utama kami
atau sebagai tujuan akhir pengetahuan kami dan bukan kepada mereka tempat kembali kami
dan jadikan surga sebagai tempat tinggal kami
dan jangan Engkau berikan kekuasaan karena dosa kami
kepada orang yang tidak takut kepada Engkau dan tidak mengasihi kami

Ya Allah, selamatkanlah agama kami yang merupakan keselamatanurusan kami
dan perbaikilah dunia kami yang merupakan tempat kehidupan kami
perbaikilah bagi kami khirat kami yang merupakan tempat kembali kami
dan jadikanlah hidup kami bertambah  dalam setiap kebaikan
dan jadikanlah kematian kami sebagai akhir dari setiap keburukan


== To be Continued ==

diketik ulang dari video do'a qunut Mishary Rasyid ...karena terlalu panjang, di cut dulu :) 
lagi nggak ada ide nulis, mending share ini :)


30 komentar:

  1. amiin, semoga untaian indah ini terkabulkan oleh Allah subhanahu wata'ala

    BalasHapus
  2. kok orang yang mendolimi dikasih balasan sih ;-(

    BalasHapus
    Balasan
    1. maksudnya orang2 yang menzholimi umat islam. musuh2 islam. seperti kaum yahudi, israel..bukan orang2 yg seakidah..
      itu doa qunut lho bang, bukan buatan saya :D

      Hapus
  3. Aamiin ya Robbal alamin..
    Kedua bait yang paling atas itu do'a usai tahajud yaa :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehe, kurang tau juga sih, ini doa qunut nya mishary rasyid de, cuma nyalin trjemahannya aja :-D

      Hapus
    2. iya ka itu sama kaya do'a usai tahajud..
      soalnya sering dibaca hehe :)

      oia kalo gtu do'a qunut nya panjang juga yaa :)

      Hapus
  4. ini buat dibaca abis shalat ya Mas..
    keren.
    saya print yaa??

    BalasHapus
    Balasan
    1. doa qunut sob, wktu shubuh saat i'tidal raka'at terakhir, atau saat witr . Eh tapi mungkin stelah shalat juga bisa,

      Hapus
    2. ohh doa qunut ta??
      walahh, saya memang payah ya..
      tapi ini relevan saat dibacakan dalam bahasa Indonesia setelah shalat kan..

      Hapus
    3. InsyaAllah relevan mas, saya juga lebih gampang pakai b.indo :D

      Hapus
  5. part 1 ini emang apa judul nya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. ini krna doanya terlalu panjang, jadi sementara segitu dulu. Ntar sambungannya part 2 menyusul.

      Hapus
    2. kenapa judulnya bukan 'Doa Part 1' ?

      Hapus
  6. aamiin..semoa Allah semakin yang pada kita

    BalasHapus
  7. haruskah kita takut kepada Allah atau cinta kepada Allah? :/

    BalasHapus
    Balasan
    1. keduanya..Rasa takut kepada Allah adalah salah satu wujud cinta kita.

      "Ya Allah, anugrahkanlah kepada kami rasa takut kepada-Mu
      sehingga dapat menjadi penghalang yang membatasi kami dari perbuatan maksiat kepada-Mu"

      dengan rasa takut, kita tidak berani untuk melakukan larangan2 Allah, karena kita tahu Allah maha mengetahui dan siksanya amat pedih.

      dan dengan kecintaan kepada Allah, kita senantiasa melaksanakan segala perintah2nya dan jauhi larangannya..
      itu aja sih menurut saya :)

      Hapus
  8. ehhe judulnya pa atauh kang??

    tapi saya merinding :)

    itu video qunut?

    BalasHapus
    Balasan
    1. itu ditulis dari terjemahan video qunut mbak :)

      Hapus
  9. bagus om...pagi pagi baca ini sama dengan sedang berdo'a dan berserah diri kehadapan-NYA, semoga aktipitas saya pagi ini jadi lebih bermakna.

    salam sehat selalu dan salam kpk juga tentunya...emmmuach

    BalasHapus
    Balasan
    1. Amiin...makasi kang :)

      hahaa, sip2.. maju KPK :D

      Hapus
  10. Amin..

    Comment balik ya http://riev-bapo.blogspot.com/2013/02/iconia-pc-tablet-dengan-windows-8.html

    salam dari Kab. Cirebon

    BalasHapus

Silahkan komentar apa saja, mau OOT juga ga masalah, kecuali :

1. Ninggalin link hidup
2. SPAM
3. komentar dari obat bisul, dan obata2an mengerikan lainnya

hehehe....